Jumat, 01 Mei 2020

GAYA MENGAJAR LATIHAN


Di dalam vidio ini terdapat penerapan gaya mengajar latihan dan materi didalmnya berupa materi dasar permainan bola basket

TENIS LAPANGAN

Sejarah Tenis

  • Tenis International
          Tenis ditemukan pada sekitar abad ke 16, dimana tenis ini dimainkan di italia, perancis dan juga inggris, ketika lapangan permainan yang digunakan masih dibangun dibalik dinding - dinding istana kerajaan pada zaman tersebut. permainan tenis modern sendiri diperkenalkan oleh mayor wingfield di Inggris pada tahun 1873 dan setahun kemudian dibawa lagi oleh nona Cuterbridge di Amerika Seikat.

kejuaraan tenis sendiri pertama kali berlangsung di Wimbledon pertemuan tenis yang ada di Amerika Serikat sendiri didirikan pada tahun 1881. pada tahun 1990 adalah saat yang sangat bersejarah bagi dunia pertenisan, dimana pada tahun itulah Dwight Devis bintang ganda yang berasal dari Amerika Serikat menghadiahkan sebuah piala perak untuk diperebutkan dalam turnamen antara negara pada saat itu, yang kemudian diberi nama "DEVIS CUP", tentu saja diambil dari namanya sendiri. Dalam pertandingan internasional yang berlangsung pertama kali tersebut antara Amerika Serikat dan Inggris, Amerika unggul dengan skor yang meyakinkan 3 - 0

Semakin popular dan majunya dunia pertenisan pada saat itu membuat didirikannya " Federation Internasinalde Lawn Tennis" pada tahun 1913, dimana badan pengelola tenis dunia in terdiri dari 205 asosiasi tenis nasional. organisasi ini didirikan atas dasar konferensi ysng dihadiri oleh 12 asosiasi nasional yang pada saat itu berada di Paris, Perancis pada 1 maret 1913. pada tahun 1924 ILTF menjadi organisasi resmi yang memiliki otoritas untuk mengendalikan tenis yang berada di seluruh dunia pada zaman tersebut. pada tahun 1977 sendiri, kata lawn dihilangkan dari namanya hal ini ditunjukan sebagai lambang pengakuan bahwa sebagaian besar pertandingna tenis tidak diselenggarakan di lapangan yang berumput tetapi dapat juga dilakukan pada lapangan yang lainnya. pada saat perang dunia II, markas ILTF dipindahkan dari Paris ke London dan bertempat di London sampai dengan sekarang.



  • Tenis Indonesia
Tenis di Indonesia sendiri belum mengetahui siapakah yang pertama kali memperkenalkannya tetapi, menurut sejarah orang Belandalah yang memperkenalkan olahraga tenis in di Indonesia. walaupun tidak menutup kemungkinan juga permainan ini dibawa oleh pelaut Inggris yang singgah di kota - kota besar yang terdapat di kepulauan Indonesia sendiri. sayangnya arsip - arsip berbagai perkumpulan milik warga negara Belanda yang pernah berdiri di negeri ini telah hilang entah kemana, sehingga kita tidak dapat melacak dimana diantara dua negara tersebut yang telah membawa permainan tenis ke Indonesia.

pada saat itu hanya kaum bangsawan saja yang dapat memainkan permainan tenis ini. jumlah pemain pribumi mulai meningkat pada tahun 1920-an seiring kian banyaknya murid - murid Indonesia yang memasuki sekolah - sekolah menengah para siswa stovia,  Rechts School NIAS pada gilirannya olahraga itu dapat di kenal secara meluas oleh masyarakat indnesia.

pada tahun 1934 diadakan semacam kejuaraan nasional oleh De Alegemeene Nederlandsche Lawn Bond ( ANILTB ) yang dilakukan di Malang, Jawa Timur dan tiga wakil pribumi mampu jaya pada kejuaraan nasional yang diadakan tersebut. pada partai tunggal putra Soemadi melawan Samboeja dimenangkan oleh Samboeja. ganda putra Hoerip bersaudara menggilas Bryan dan Abdenanon dengan skor 6 - 3, 6- 4 dan ganda campuran Samboeja dan Soelastri mendapat Bryan dengan skor 6 - -, 6 - 2.

pada tanggal 26 desember 1935 di Semarang, dicetuskan pembentukan persatuan Lawn Tenis Indonesia ( PELTI ). bapak Budiyanto Martoatmodjo dianggap sebagai orang yang mendirikan organisasi ini, ketika menguranikan asas dan tujuan pendirian organisasi tersebut, beliau mengatakan bahwa organisasi ini sama sekali tidak bersifat mengasingkan dir dan selalu membuka diri untuk kerja sama dari organisasi lainnya dan akan selalu menghargai organisasi tenis lainnya melakukan hubungan kerja sama.

REVIEW JURNAL " PERANAN PENDIDIKAN GIZI PADA GURU DALAM MENINGKATKAN ASUPAN SAYUR DAN BUAH ANAK SEKOLAH

https://journal.uny.ac.id/index.php/jpji

Kamis, 30 April 2020

PERMAINAN TRADISONAL ( PERMAINAN TANPA ALAT, ALAT BUKAN, BOLA KECIL, BOLA BESAR )

1                 Permainan Tanpa Alat

Nama permainan : serigala berburu

cara bermain:

1.       Lapangan berbentuk lingkaran dengan menggunakan kapur sebagai garisnya
2.       Satu kelompok terdiri dari 10 – 15 anak.
3.       Menentukan siapa yang menjadi serigala, satu anak yang dipilih menjadi serigala.
4.        Anak – anak yang tidak menjadi serigala mereka menjadi warga . serigala memburu warga dengan menyentuhnya dan warga bisa menghindar dengan jongkok.
5.       Warga yang telah jongkok tidak bisa berdiri kembali, warga bisa berdiri kembali jika disentuh oleh warga yang masih berdiri atau bisa berdiri dengan bersalaman dengan warga yang sama sama jongkok lalu berdiri bersama
6.       Warga yang terkena serigala akan menjadi serigala dan memburu warga yang lain.

7.       Serigala harus memburu warga sebanyak banyaknya dan jika melebihi garis maka akan menjadi serigala.

contoh lapangan :




                     Permainan dengan Alat bukan bola

Nama Permainan :Memanen Padi

Cara bermain :

1.       Membentuk lapangan menjadi segitiga dengan mengunakan kapur
2.       Membagi kelompok menjadi 3
3.       Menyiapkan 25 cone, 3 diantaranya berbeda bentuknya.
4.       Menaruh 22 cone di tengah lapangan, 3 cone yang berbeda ditaruh di setiap sudut   lapangan
5.       Tiap kelompok menempati cone yang ada di pojok lapangan.
6.       Tiap kelompok berbaris satu banjar menghadap cone yang ada di tengah.
7.       Jika peluit di tiup, anak terdepan dari tiap kelompok berlari mengambil cone dan     membawanya ke cone yang ada di depan kelompoknya.
8.       Setelah cone ditaruh, anak berikutnya melakukan hal yang sama.
9.       Begitu seterusnya sampai cone yang di tengah habis.
10.  Kelompok yang mendapatkan jumlah cone paling banyak bisa memberikan hukuman kepada   ketiga kelompok yang lainnya

contoh lapangan : 




                     Permainan Bola Kecil

Nama permainan : shoot cone

Alat                     : Bola tenis, cone

Cara bermain :

1.       Menggunakan lapangan persegi panjang
2.       Siswa dibagi menjadi dua tim
3.       Terdiri dari penghalang dan penembak
4.       Penembak bertugas melempar bola tenis di belakang garis, agar mengenai target untuk   menghasilkan point
5.       Melemparnya harus parabol dan tidak boleh garis lurus
6.       Penghalang berusaha menghalau bola tenis yang di lempar oleh lawan di daerahnya, dan   juga dapat membantu tim penembaknya untuk mengambil bola
7.       Pemenangnya adalah tim yang mendapatkan point paling banyak
8.    Setiap cone memiliki point berbeda

contoh lapangan :







  Permainan Bola Besar

 Nama permainan : pasing cepat

Cara bermain :

1.      Membatasi lapangan denga menggunakan kapur
2.      Siswa dibagi menjadi 2 kelompok. Jumlah anggota kelompok 10 sampai 15, dalam 1   kelompok dibagi menjadi dua, sebagai pemain dan pengganggu
3.      Semua siswa yang mengikuti permainan harus berada dalam area permainan, tidak boleh   keluar dari area tersebut
4.      Anak harus melakukan passing ke rekan sekelompoknya sampai mencapai 10 kali   passing. Bola tidak boleh dibawa berjalan atau berlari.
5.      Anak yang ditugaskan menjandi pengganggu harus mengganggu yang tujuannya untuk   mempersulit kelompok lawannya untuk melakukan passing, tetapi tidak boleh   menyentuh  anggota kelompok lawan
6.      Dalam melakukkan passing bola jangan sampai menyentuh lantai. Apabila bola   menyentuh lantai hitungan passing harus dimulai dari awal lagi.
7.    Kelompok yang menang adalah kelompok yang bisa melakukan passing dengan sesama  anggotanya sampai 10 hitungan dengan bola tanpa menyentuh lantai.

contoh lapangan : 












KETRAMPILAN DASAR SENAM ( PORTFOLIO KETERAMPILAN DASAR SENAM )

TOLAK PELURU



PENGERTIAN

Tolak Peluru adalah salah satu cabang olahraga atletik, tolak peluru merupakan salah satu cabang olahraga atletik dalam kategori nomor tolak / lempar. 


Tujuan tolak peluru adalah untuk mencapai jarak tolakan yang sejauh -jauhnya. sesuai dengan namanya peluru bukan dilempar, tetapi di tolak atau di dorong dengan satu tangan yang bermula dari pangkal bahu. Atlet tolak peluru melemparkan bola besi yang berat sejauh mungkin. Peluru ini merupakan peralatan utama dalam olahraga ini. Bentuknya bulat seperti bola dan terbuat dari besi.

BERAT PELURU


- Peluru untuk senior putra = 7.257 kg

- Peluru untuk senior putri = 4 kg
- Peluru untuk junior putra = 5 kg
- Peluru untuk junior putri = 3 kg

LAPANGAN TOLAK PELURU 






PERATURAN TOLAK PELURU

1.      Atlet boleh memasuki lingkaran tolakan dari arah mana saja. Biasanya para atlet memilih untuk masuk lingkaran dari sisi belakang dan samping.
2.      Atlet tolak peluru hanya memiliki waktu 60 detik untuk menyelesaikan pertandingan setelah namanya dipanggil.
3.      Atlet tidak diperkenankan menggunakan sarung tangan, namun masih boleh menggunakan pelindung ruas jari (taping) selama pertandingan.
4.      Atlet harus menahan peluru dengan menggunakan lehernya selama dia melakukan gerakan untuk tolakan.
5.      Peluru harus dilontarkan hanya dengan menggunakan satu tangan dengan posisi lebih tinggi dari bahu.
6.      Atlethanyabolehmelakukangerakantolakan di dalamlingkaransaja, diamenyentuhkankakinyasedikitsaja di luar batas lingkaran, maka ia dinyatakan diskualifikasi.
7.      Peluru harus mendarat pada sektor area pendaratan yang disediakan (34.92 dejarad).
8.      Atlet harus meninggalkan lingkaran setelah melakukan lemparan hanya dengan melewati sisi lingkaran bagian belakang.
9.      Atlet hanya boleh meninggalkan lingkaran setelah peluru mendarat.

MATERI AUDIO TENTANG KONSEP POLA MAKAN SEHAT, BERGIZI DAN SEIMBANG ( MEDIA PEMBELJARAN )

Di dalam audio ini terdapat materi tentang konsep pola makan sehat, bergizi dan seimbang. Audio ini dapat membantu siswa untuk memahami materi dan tentunya membantu kegiatan belajar mengajar terutama pada mata pelajaran PJOK karena tidak setiap waktu lapangan bisa digunakan jadi dengan adanya audio dapat memudahkan pembelajaran.